Keripik usus
ayam merupakan salah satu camilan yang digemari banyak orang karena rasanya
yang gurih dan teksturnya yang renyah. Proses pembuatannya yang mudah dan
bahan-bahan yang sederhana menjadikan keripik usus ayam pilihan yang tepat
untuk disajikan sebagai camilan atau tambahan lauk makan.
Selain itu,
ada beberapa langkah khusus yang perlu diikuti agar keripik usus tetap renyah
dan tahan lama. Dengan mengikuti resep dan teknik yang benar, Anda bisa membuat
keripik usus ayam yang tidak hanya enak tetapi juga awet renyah, sehingga bisa
disimpan untuk waktu yang lebih lama dan dinikmati kapan saja, dihimpun
Liputan6.com dari berbagai sumber, Jumat (27/9/2024).
Resep Keripik Usus Ayam
Berikut adalah bahannya :
1 kg usus ayam
1 batang serai
3 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk
1 butir telur
Bumbu Halus :
3 siung bawang putih
1 sdm biji ketumbar
2 ruas kunyit
1 sdt kaldu bubuk
1/2 sdt lada bubuk
garam secukupnya
Bahan Pelapis :
150 gram tepung terigu
50 gram tepung maizena
2 sdm tepung beras
1 sdt baking soda
Panduan Membuat
Berikut langkah-langkah membuat :
1. 1. Cuci bersih usus ayam
2. Sebelum memasak, pastikan untuk mencuci usus ayam yang masih mentah dengan air kapur agar bersih dan menghilangkan bau tak sedapnya.
3. 3. Siapkan
air di panci, lalu didihkan dan tambahkan serai dan daun salam.
4. 4. Tambahkan
usus dan bumbu halus ke dalam panci. Masak dengan cara ungkep hingga usus
matang dan empuk.
5. 5. Angkat
usus dan tiriskan. Selanjutnya, pecahkan telur dan aduk rata dengan usus.
6. 6. Setelah
itu, balurkan campuran usus dan telur ke dalam tepung pelapis.
7. 7. Goreng
usus hingga matang. Untuk memberikan aroma yang lebih wangi, tambahkan irisan
daun jeruk saat menggoreng.
8. 8. Tiriskan
usus dan biarkan dingin sambil menyerap kelebihan minyak saat digoreng.
Setelah
benar-benar dingin, simpan keripik usus ayam crispy yang enak dan renyah di
dalam stoples tertutup agar tidak mudah melempem. Sajikan dengan nikmat.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar